Source : rickeindriani_ordinarykitchen
Rebaked : @hasca_
Bahan kulit :
- 250 gram tepung ketan putih
- 25 gram tepung beras
- 50 gram gula pasir
- 1/4 sdt garam
- 100 gram kentang kukus, haluskan
- 160-180 ml air hangat
Bahan isi :
- 150 gram kacang hijau kupas, rendam 1-2 jam
- 100 gram gula pasir
- 200 ml santan encer
- 1/4 sdt garam
- 2 lembar daun pandan, sobek-sobek
- 100 gram wijen putih
- Air matang secukupnya
- Minyak goreng yg banyak untuk menggoreng
Kukus kacang hijau kupas hingga empuk sekitar 30 menit. Haluskan/diblender dengan sebagian santan. Masak bersama gula pasir, sisa santan, garam, dan daun pandan sambil diaduk hingga kalis dan bisa dipulung. Angkat dan dinginkan. Bentuk bulat sesuai selera.
Kulit :
Campur semua bahan kecuali air hangat dan aduk rata. Masukkan air hangat secara bertahap sambil diaduk rata (jangan sekaligus) hingga didapatkan adonan yang lembut dan kalis. Hentikan penambahan air jika adonan sudah pas.
Penyelesaian:
Ambil adonan secukupnya, beri isi, bulatkan. Celup ke air, gulingkan ke wijen, padatkan. Lakukan hingga habis.
Nyalakan api kecil, jika minyak mulai hangat masukkan onde-onde (tidak menunggu minyak panas) dan diamkan hingga terlihat minyak mulai mengeluarkan gelembung dan onde-onde mengapung. Goreng sambil aduk perlahan hingga mengembang, api bisa dibesarkan sedikit dan goreng hingga kokoh, permukaan kering dan keemasan.
Campur semua bahan kecuali air hangat dan aduk rata. Masukkan air hangat secara bertahap sambil diaduk rata (jangan sekaligus) hingga didapatkan adonan yang lembut dan kalis. Hentikan penambahan air jika adonan sudah pas.
Penyelesaian:
Ambil adonan secukupnya, beri isi, bulatkan. Celup ke air, gulingkan ke wijen, padatkan. Lakukan hingga habis.
Nyalakan api kecil, jika minyak mulai hangat masukkan onde-onde (tidak menunggu minyak panas) dan diamkan hingga terlihat minyak mulai mengeluarkan gelembung dan onde-onde mengapung. Goreng sambil aduk perlahan hingga mengembang, api bisa dibesarkan sedikit dan goreng hingga kokoh, permukaan kering dan keemasan.
Tips menggoreng onde-onde :
- Goreng onde-onde dalam keadaan minyak belum panas (masih hangat) dengan api kecil.
- Gunakan minyak banyak dan onde-onde terendam minyak saat pertama kali dimasukkan ke dalam minyak.
- Biarkan onde-onde hingga terlihat minyak mulai bergelembung halus. Onde-onde akan mengapung perlahan. Jangan terlalu sering diaduk dulu agar wijen tidak banyak yg rontok.
- Setelah onde-onde mengapung, goreng onde-onde sambil diaduk memutar di dalam minyak. Ini agar onde-onde mengembang (dalamnya kopong) dan menjadi bulat cantik. Api bisa dibesarkan sedikit saja dan lanjutkan menggoreng hingga onde-onde berwarna kuning kecoklatan.
- Goreng onde-onde hingga kulit kokoh, permukaan kering dan kecoklatan. Membutuhkan waktu menggoreng agak lama agar onde-onde tidak kempes setelah diangkat dari penggorengan.
- Besar ukuran onde-onde dan ketebalan kulit sesuai selera saja.